Pergantian Jabatan Kapolresta Banyuwangi Resmi Berganti, Kombes Pol. Dr. Rama Samtama Putra Promosi ke Polda Papua.
Banyuwangi || Visioner Nusantara.con_.
Kepemimpinan di Polresta Banyuwangi resmi berganti. Kombes Pol. Dr. Rama Samtama Putra, S.I.K., M.Si., M.H., yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolresta Banyuwangi, mendapatkan promosi jabatan sebagai Direktur Reserse Kriminal Khusus (Dirreskrimsus) Polda PaPapu. Jabatan Kapolresta Banyuwangi kini diemban oleh Kombes Pol. Dr. Rofiq Ripto Himawan, S.I.K., S.H., M.H., yang sebelumnya bertugas di wilayah Jawa Barat.
Pergantian jabatan tersebut tertuang dalam Surat Telegram Kapolri sebagai bagian dari rotasi dan penyegaran organisasi di tubuh Polri. Mutasi ini sekaligus menjadi bentuk kepercayaan institusi terhadap perwira Polri yang dinilai memiliki rekam jejak kepemimpinan serta kinerja yang mumpuni.
“Kami mengucapkan terima kasih atas dedikasi dan pengabdian Kombes Pol. Dr. Rama Samtama Putra selama memimpin Polresta Banyuwangi. Selamat bertugas di jabatan baru dan semoga sukses mengemban amanah di Polda Papua,” ujar salah satu pejabat utama Polresta Banyuwangi dalam keterangan resminya.
Selama menjabat Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol. Dr. Rama Samtama Putra dikenal luas sebagai sosok pemimpin yang tegas namun humanis. Ia berhasil menjaga stabilitas keamanan wilayah, meningkatkan sinergitas lintas sektor, serta mendorong berbagai inovasi pelayanan kepolisian berbasis digital. Pendekatan komunikatif yang dibangunnya turut memperkuat kepercayaan publik terhadap institusi Polri di Banyuwangi.
Di bidang penegakan hukum, Rama Samtama Putra juga mencatatkan sejumlah keberhasilan dalam pengungkapan kasus-kasus menonjol, khususnya tindak pidana ekonomi, kejahatan siber, dan kasus yang menjadi perhatian publik. Selain itu, program pembinaan internal serta penguatan profesionalisme personel menjadi fokus utama selama masa kepemimpinannya.
Sementara itu, Kapolresta Banyuwangi yang baru, Kombes Pol. Dr. Rofiq Ripto Himawan, S.I.K., S.H., M.H., menyatakan kesiapan untuk melanjutkan program-program positif yang telah berjalan.
“Kami akan melanjutkan dan memperkuat pelayanan kepolisian kepada masyarakat serta menjaga situasi kamtibmas di Banyuwangi agar tetap aman dan kondusif,” ujarnya.
Dengan latar belakang pengalaman penugasan di wilayah Jawa Barat serta bekal akademik di bidang hukum dan kepolisian, Kombes Pol. Dr. Rofiq Ripto Himawan diharapkan mampu membawa Polresta Banyuwangi semakin profesional, modern, dan dipercaya masyarakat.
Pergantian kepemimpinan ini menjadi momentum penting bagi Polresta Banyuwangi untuk terus beradaptasi dengan tantangan keamanan yang dinamis, sekaligus memperkuat komitmen pelayanan prima kepada masyarakat.
(Red).



